Penyebab Adanya Kutu Pada Rambut

Kutu merupakan sejenis parasit penghisap darah, kutu bukan hanya terdapat pada hewan saja, manusia sendiri bisa terkena oleh kutu. Banyak hal yang terjadi kenapa rambut manusia berkutu bisa terjadi, pada pengalaman pribadi intan dimana kutu bisa saja mengenai saya dikarenakan adanya client saya yang berkutu, jika kita melakukan proses kecantikan seperti creambath tentu saja kutu pada rambut client saya akan keluar dan kemungkinan saja kutunya tadi menyebar keluar pada rambut client saya.

Penyebab Adanya Kutu Pada Rambut' title=


Saya pernah mengalami kejadian dimana rambut saya terdapat kutu dan saya heran kenapa bisa terjadi, dan kemudian saya mengingat bahwa sebelumnya saya melakukan proses creambath pada seorang client yang berkutu. Nah bisa saja kepala anda berkutu dikarenakan teman anda berkutu atau kemungkinan karena anda tidur dengan orang yang berkutu. Namun anda perlu ketahui juga bahwa kutu juga bisa di sebabkan oleh :
  1. Karena anda menggunakan pakaian atau sebuah perlalatan yang sama dengan orang berkutu contohnya seperti topi, sisir ataupun aksesoris untuk rambut lainnya.
  2. Tempat tinggal yang kotor bisa menyebabkan adanya kutu pada rambut anda.
  3. Kurangnya perawatan khusus pada rambut anda.
Jika anda merasakan kegatelan pada rambut anda itu bertanda bahwa rambut anda berkutu dan yang paling dominan tanda bahwa rambut anda berkutu adalah adanya telur kutu pada rambut anda. Jika anda tidak merawat rambut anda maka kutu pada rambut anda akan semakin banyak.

Jadi saya akan memberitahukan cara menghilangkan kutu pada rambut yakni sebagai berikut :
  1. Anda gunakan sebuah sisir rapat (serit) kemudian sisir rambut anda secara perlahan sehingga telur dan kutu pada rambut anda keluar.
  2. Dan lakukan keramas pada rambut anda untuk menghilangkan sisa kotoran pada rambut
  3. Dan yang terakhir sering-seringlah melakukan creambath untuk rambut anda.
Itulah sedikit informasi yang bisa saya sampaikan kali ini, semoga kiranya bisa membantu anda untuk merawat rambut anda yang berkutu.

5 komentar :

Reader's CommentsSilahkan berikan komentar anda dibawah kolom
Maaf bagi Spammer tidak akan di approve komentarnya

  1. info yang bermanfaat nich, makasih ya

    BalasHapus
  2. Dulu waktu kecil sering banget kena kutu.. soalnya teman nya kutuan...kalo dikeramas masih nda terlalu berpengaruh, mesti di pake in kapur ajaib untuk serangga. Pasti kutu-kutunya pada minggat :p

    BalasHapus
    Balasan
    1. wah itu mah bukan untuk rambut mas...

      bisa bahaya ntar kalau dipakai
      hehehe

      Hapus
  3. artikelnya bermanfaat mbak.Terimakasih sudah share :)

    BalasHapus